Kapuas Hulu - Tampuk pucuk pimpinan Polres Kapuas Hulu resmi berganti usai acara serah terima jabatan (sertijab) yang dipimpin langsung Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto di Mapolda Kalbar, Rabu (9/4/2025).
AKBP Roberto Aprianto Uda mengemban amanah sebagai Kapolres Kapuas Hulu. Pria kelahiran Palangkaraya 8 April 1982 ini memiliki rekam jejak yang cukup mentereng.
Kalimantan Barat sudah tidak asing bagi lulusan Akademi Kepolisian tahun 2005 ini. Pada tahun 2007, AKBP Roberto Aprianto Uda pernah menjabat sebagai Kapolsek Ketungau Hilir, Polres Sintang. Tidak hanya itu, dirinya juga pernah menduduki jabatan sebagai Kapolsek Sepauk, Polres Sintang pada tahun 2010.
Putra Dayak ini juga pernah menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Gorontalo pasa tahun 2014. Tahun 2017, AKBP Roberto Aprianto Uda dipercaya menduduki jabatan Waka Polres Gorontalo dan Kasi Anev BPKB Ditregident Korlantas Mabes Polri pada tahun 2022.
Dengan segudang pengalaman yang pernah dijalaninya selama di institusi Polri, dirinya yakin dapat menjalankan amanah sebagai Kapolres Kapuas Hulu.
Sejumlah gagasan dan terobosan pun sudah dipersiapkan AKBP Roberto Aprianto Uda untuk Polres Kapuas Hulu, seperti menciptakan suasana kondusif di Kabupaten paling ujung di Kalimantan Barat ini.
Soliditas antara Polres Kapuas Hulu dan Pemerintah Kabupaten akan terus diperkuat yang tentunya akan memberikan dampak positif ditengah masyarakat.
"Yang paling penting ialah menjaga kondusifitas wilayah Kapuas Hulu, bersinergi dengan stakeholder dan Forkompimda, selesainya administrasi Pilkada kita sudah menemukan kepala daerah dan kita akan jalin kerjasama mewujudkan keamanan di Kabupaten Kapuas Hulu," ujar AKBP Roberto Aprianto Uda usai acara sertijab di Mapolda Kalbar
Dirinya juga tidak menampik akan ada sejumlah kendala yang akan dihadapi saat menjabat, namun upaya optimalisasi sesuai aturan yang berlaku akan terus dikedepankan (rel)